Senin, 08 Juni 2015

MAKING CHANGE



kesan dan pesan saya setelah mengikuti perkuliahan tentang MAKING CHANGE atau membuat perubahan, tentunya perubahan dalam hidup kita, saya merasa ternyata masih banyak yang harus di rubah dalam hidup saya terutama kebiasaan buruk saya, salah satunya adalah sifat malas, mulai saat ini saya jadi termotivasi untuk membuat perubahan dalam hidup saya seperti tidak bermalas malasan, adapun pepatah yang mengatakan begini :

“Gunung biasa dipindahkan, tapi sifat dan kebiasaan sangat sulit berubah !”
Sekalipun ini adalah pepatah yang negatif dan saya secara pribadi kurang setuju terhadap pepatah ini, namun sebenarnya mengandung fakta. Betapa susahnya bagi manusia untuk mengubah karakter, kebiasaan, dan pola hidup yang sudah terbentuk bertahun−tahun.

 Memang tidak semua harus diubah dalam hidup kita. Manusia tetap memiliki kebiasaan dan sifat dasar yang unik. Tapi saya yakin bahwa sifat dasar manusia tidak harus buruk. Saya berkeyakinan bahwa tidak ada manusia yang ditakdirkan untuk menjadi jahat, gagal, dan negatif. Sebenarnya semua diciptakan baik adanya, namun faktor keturunan genetik dan pengaruh lingkunganlah yang membentuk sebagian besar sifat dan karakter seseorang yang selanjutnya akan membentuk sebuah pola dalam hidupnya.Satu−satunya jalan untuk mengubah kebiasaan lama dan meraih masa depan yang baru adalah dengan keluar dari kebiasaan yang lama dengan memecahkan pola hidup yang lama dan tentunya hal ini membutuhkan : (1) keberanian, (2) kemauan keras, (3) keseriusan, dan (4) konsistensi.Jebakan “zona nyaman” telah menyatukan diri dan jiwa kita pada kebiasaan−kebiasaan lama sehingga sangat mudah bagi kita untuk berbalik pada kebiasaan yang lama apabila kita tidak sungguh −sungguh serius meninggalkannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar